Jumat, 12 November 2010

Siswa SDIH Berdagang

Hidayatullah Depok - Kemarin (11/1/) pagi siswa SD Integral Hidayatullah melaksanakan kegiatan "Marker day" di lingkungan sekolah. Market day merupakan salah satu program kegiatan sekolah. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa, bagi siswa yang berminat berjualan di perkenakan untuk membawa barang dagangannya masing-masing.


Bermacam-macam dagangan yang di jual para siswa, diantaranya ada yang menjual makanan ringan, minuman dingin, mie goreng, mainan dll.



Salah satu siswa yag ikut adalah Fajar siswa kelas enam, Fajar berjualan ikan hias dengan modal sekitar 18.ooo rupiah, jualannya habis dan dia mendapatkan keuntungan bersih sekitar 50.000 rupiah.

Dari kegiatan ini keuntungan sepenuhnya milik siswa dan pihak sekolah tidak memungut sepersenpun. Karena ini merupakan kegiatan sekolah yang mengasah dan mendidik para siswa berjiwa enteurpreneurship.

Para siswa antusias mengikuti kegiatan ini,  mereka saling bertransaksi dalam menawarkan dan menjual dagangannya. Para pembeli bukan hanya dari para siswa dan guru SDIH saja, namun juga para warga pesantren dan tamu yang berkunjung.

Pada kegiatan market day sebelumnya juga berjalan lancar dan meriah seperti ini, yang diadakan di depan sekolah. Untuk saat ini kegiatan dilaksanakan di jalan utama pesantren sehingga pengguna jalan dengan kendaraan bermotor maka untuk sementara dialihkan. Tetapi untuk para tamu, kendaraan di parkir di depan koperasi. [admin/pphdepok]

0 komentar:

Posting Komentar

Baca Juga!!!